Mengenal Habitat Ikan Dori dan Keistimewaannya
Siapa yang belum mengenal dori? Ikan yang satu ini memiliki habitat di perairan dengan arus yang deras. Umumnya, perairan tersebut berada di antara terumbu yang berbentuk rumput melayang di atas koloni karang. Ikan ini sendiri lebih menyukai hidup dengan cara berkelompok baik itu di dangkalan air maupun kedalaman air sedalam 40 meter.
Ikan ini memiliki nama lain blue tang karena memiliki warna biru yang cukup khas. Terlebih ikan ini sudah pernah difilmkan dengan judul Finding Nemo. Keistimewaan dari ikan tersebut adalah kulitnya yang cukup tebal. Terdapat pula sisik-sisik halus yang ada di bagian tubuhnya. Sementara itu, pada bagian sirip ekornya terdapat duri yang mirip seperti pisau bedah.
Tentu saja, Anda tidak boleh menyentuk ekor tersebut karena akan sangat membahayakan. Terutama apabila tangan tidak memakai alat pelindung. Ikan ini sendiri dapat hidup sampai 20 cm besarnya. Ciri fisik tubuhnya adalah cenderung bulat pada bagian depan. Sementara pada bagian belakangnya cenderung lebih lebar.
Ikan dori ini tentu sangat terkenal dengan keistimewaan warna biru terangnya yang terlihat mengkilap. Terdapat pula bagian depan yang berwarna hitam yang dapat berubah menjadi warna kuning dan ungu sebelum ikan tersebut dewasa. Pada bagian insangnya memiliki warna putih dengan sirip yang memiliki warna cerah. Umumnya, bagian sirip tersebut memiliki warna hitam putih atau warna belang dibandingkan dengan bagian lain.